Kalau ada yang …

Kalau ada yang mengatakan hanya waktu yang dapat menghilangkan rasa sedih, kecewa, atau menyembuhkan hati yang terluka, maka orang tersebut akan tetap merasa sedih, kecewa, dan terluka. Karena bukan waktu yang membuatnya merasa bahagia, tetapi, pikiran, jiwa, dan raganya yang membuat dirinya melangkah maju, mengisi setiap detik yang berharga untuk menggapai asa, cita, dan cinta. -riesnifitriani

“Ketertarikan …

“Ketertarikan perempuan terhadap perhatian laki-laki setara dengan ketertarikan lelaki terhadap fisik perempuan. Menurut saya laki-laki yang nunjukin perhatian ke sembarang perempuan sama aja kayak perempuan yang nunjukin fisik ke lelaki.”
_kuntawiaji

PisCok !

PisCok !

Ini adalah Pisang Coklat-Keju dari Es Teller 77, Central Market, Kuala Lumpur. Patut dicoba bagi kalian yg kangen masakan Indonesia selama stay di Malaysia. Harganya saya lupa, tapi relatif terjangkau lah :3

“Kau tahu, Nak,…

“Kau tahu, Nak, sepotong intan terbaik dihasilkan dari dua hal, yaitu, suhu dan tekanan yang tinggi di perut bumi. Semakin tinggi suhu yang diterimanya, semakin tinggi tekanan yang diperolehnya, maka jika dia bisa bertahan, tidak hancur, dia justeru berubah menjadi intan yang berkilau tiada tara. Keras. Kokoh. Mahal harganya.

“Sama halnya dengan kehidupan, seluruh kejadian menyakitkan yang kita alami, semakin dalam dan menyedihkan rasannya, jika kita bisa bertahan, tidak hancur, maka kita akan tumbuh menjadi seseorang berkarakter laksana intan. Keras. Kokoh.”

–Novel “Negeri Di Ujung Tanduk”, Tere Liye

Hakikat Rasa Syukur (Bagian II)

ImageBanyak orang2 yg hidup berkecukupan, apapun yg dibutuhkan tersedia, apapun yg diinginkan tinggal bilang, tapi nyatanya tidak menjadi bahagia.

Sebaliknya, banyak orang2 yg hidup serba kekurangan, semua harus diperjuangkan, semua harus dilalui dengan kesusahan, tapi ternyata merasa bahagia dan memang bahagia.

Kalau begini, di mana letak bahagia itu?

Jangan2 nasehat orang tua itu benar: bahagia adalah pilihan. Kita-lah yang memilih mau bahagia atau tidak.

–Tere Liye

Sebenarnya apa …

Sebenarnya apa hakikat kebahagiaan itu kawan? Apa lantas dg membahagiakan orang lain sampai kamu lupa dg dirimu sendiri? Apa lantas dg melakukan rutinitas kewajibanmu yg dimana hak-mu sering disepelekan? Apa dg terus menjadi budak bagi dirimu sendiri demi mereka, sampai hatimu hangus, dan mulai kehilangan idealismemu dalam bertindak? Too tired to handle when everything you did never appreciated

Because YOU ARE Your Country

ImageSumber: Fajar Sofyantoro

Karenanya, beliau ingin agar kami, bisa belajar dan mengalami sendiri, bagaimana sebenarnya keadaan Indonesia yang sesungguhnya, untuk kemudian bisa turun tangan dan menjadi bagian dari perbaikan. Bukan hanya sekedar membaca Indonesia dari media, bukan hanya sekedar melihat Indonesia dari kejauhan, bukan hanya sekedar mengeluh soal kegelapan, tapi benar-benar bisa hidup di tengah Indonesia. Pemahaman tentang Indonesia sebagai amanah inilah yang hendak beliau tanamkan pada kami, tentang mencintai Indonesia, bukan hanya merasakan pantai-ombak-gunung-matahari terbit dan purnama-nya, tetapi juga merasakan semuanya, memperjuangkannya, mengusahakannya, untuk bisa mencintainya tanpa syarat.

– Catch me if you can, 2013

Kelak kalian akan tumbuh di sini | di kota yang di bangun dengan hati | makan dari tanahnya, minum dari airnya | merasakan setiap molekul udara mengisi rongga | hingga setiap bagian dari tubuh adalah hutang | yang akan ditagih, sebentar atau lama.

– Anak-anak Yogyakarta, 2013.